24 Februari 2025
Mahasiswa Universitas Mahasaraswati Denpasar dari Fakultas Ekonomi dan Bisnis
berhasil meraih juara dalam ajang Lomba Essay dan Business Case Nasional di UNIVERSITAS PENDIDIKAN INDONESIA,Bandung,Jawa Barat. Dengan tema National Education
Competition.
Dengan meraih :
"JUARA 2 (Silver Medal)"
Dalam Lomba Essay Nasional yang berjudul ; Creative Sustainable Eco-Harvest Smart
Farming Berbasis loT,
Optimalisasi Inovasi Teknologi Pertanian Untuk Mewujudkan Ketahanan Pangan Berkelanjutan dan Mendukung SDG5 2
(Zero Hunger) dan SD65 12 (Responsible Consumption and Production).
"JUARA 2 (Silver Medal) dan Favorite Poster" :
Dalam Lomba Business Case Nasional yang berjudul ; Mengoptimalkan Kesehatan Melalui Wearable Tech,Studi Kasus Platform NutriLife dengan Integrasi Teknologi untuk Pemantauan Kesehatan Real-Time.
Tim Universitas Mahasaraswati Denpasar yang beranggotakan 3
orang mahasiswa yaitu atas nama " Ni Putu Irmayanti,Ni Putu Amanda Putri Artanita dan Dewa Made Surya Wibawa" . Merupakan mahasiswa binaan UPT Kewirausahaan yang berasal dari
FEB Unmas Denpasar. Kompetisi tersebut di ikuti oleh 55 Universitas, 371 peserta dan 30 provinsi dari seluruh indonesia.
.
📰 Humas Feb Unmas ' Redaksi - Februari 21, 2025.