The Rising Trend Of Digital Nomads Working Remotely from Indonesia

  • Admin
  • Berita
  • 567

21 Juli 2022

Jumat, 15 Juli 2022,


Fakultas Hukum (FH)Universitas Mahasaraswati Denpasar menyelenggarakan Seminar Internasional yang ke dua, bekerjasama sama dengan The People’s law Centre (PLC) dengan tema “ The Rising Trend Of Digital Nomads Working Remotely from Indonesia” dengan mengundang Dr. Anak Agung Gede Ngurah Ari Dwipayana, S.IP.,M.Si Kordinator Staff Khusus Presiden yang hadir secara langsung sebagai Keynote Speaker. Pembicara dalam seminar internasional ini berasal dari berbagai negara yakni:

1. Dr. Dra. Fennieka Kristianto, S.H.,M.H.,M.A.,M.Kn (Wakil Rektor Universitas Presiden-Indonesia)

2. Carmen C.Menes, Ph.D (Dosen La Concolation College Bacolod -Filipina)

3. I Gusti Ngurah Parikesit Widiatedja, S.H.,M.Hum.,LLM.,Ph.D (Fakultas Hukum Universitas Udayana-Indonesia)

4. Sergio Planells Perez (CEO of s.p. Digital in Bali-Spanyol)

5. Simon Simaluhn ( Founder and CEO Favourse-Meksiko)

6. Michael Strobel (Founder of Bali.com-Jerman)

Yang dimoderatori Dr. I Gusti Agung Sri Rwa jayantini, S.S.,M.Hum (Dosen Fakultas Bahasa Asing Universitas Mahasaraswati Denpasar)


Peserta dalam seminar internasional ini berasal dari Mahasiswa di lingkungan Unmas Denpasar, Mitra Kerjasama, serta Perguruan Tinggi yang ada di Bali serta di luar Bali.

Seminar internasional ini diawali dengan pembukaan dari Bapak Rektor Unmas Denpasar (Dr.Drs.I Made Sukamerta,M.Pd) yang dilanjutkan pemaparan oleh keynote Speaker Bapak Kordinator Staff Khusus Presiden.


Sebagai rangkaian kegiatan seminar Internasional, sebelumnya telah dilaksanakan lomba Essay Ilmiah oleh The People’s law centre dengan tema “Aktualisasi Ideologi Pancasila dan Toleransi di Lingkungan Perguruan Tinggi” yang diikuti oleh peserta dari perguruan tinggi yang ada di Bali. Adapun Juara dalam perlombaan tersebut yakni:

1. Dewa Ayu Putu Tyas Yuli Adelia sebagai Juara I ( Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Mahasaraswati Denpasar.

2. Anak Agung Sagung Aristayuni sebagai Juara II ( Fakultas Hukum Universitas udayana)

3. Kadek Ardana sebagai Juara III ( Fakultas Hukum Universitas Ngurah Rai.


Seminar Internasional yang kedua ini dilaksanakan secara hybrid di Auditorium Ganesha.


Humas Unmas Denpasar

Bagikan di social media :

Pengaduan text
Keluarga