Dekan Cup VIII FEB Unmas Denpasar "Tingkatkan Kemampuan Mahasiswa dan Ciptakan Bibit Baru dalam Bidang Olahraga Futsal"

  • Admin
  • Berita
  • 1309

18 Januari 2022

Tingkatkan Kemampuan Mahasiswa dan Ciptakan Bibit Baru dalam Bidang Olahraga Futsal, BEM FEB Unmas Denpasar dalam Acara Dekan Cup VIII Fakultas Ekonomi dan Bisnis Unmas Denpasar tahun 2022.

Badan Eksekutif Mahasiswa Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Mahasiswa Denpasar mengadakan Dekan Cup VIII 2022 dengan tema "United In Diversity, Make A Goals With Spotivity" , dengan mengusung tema ini BEM FEB Unmas Denpasar berharap dengan diadakannya Dekan Cup VIII 2022 dapat menyatukan keberagaman mahasiswa di lingkungan FEB Unmas Denpasar untuk sama-sama menciptakan suatu goals atau tujuan bersama dengan menjunjung jiwa sportifitas yang tinggi. Kegiatan ini berlangsung selama dua hari yaitu pada tanggal 8 dan 9 Januari 2022 di Tanjung Sari Futsal Tohpati, Denpasar. 

Pembukaan acara Dekan Cup VIII 2022 dilaksanakan pada tanggal 8 Januari 2022 dan dibuka oleh Dekan, Wakil Dekan I serta Wakil Dekan II FEB Unmas Denpasar yang ditandai dengan penendangan bola ke gawang secara bersamaan. Adapun undangan yang hadir pada saat acara pembukaan Dekan Cup VIII 2022 diantaranya Kaprodi dan Sekprodi Magister Manajemen, Kaprodi Akuntansi, Kaprodi dan Sekprodi Manajemen, Pembina ORMAWA di lingkungan FEB Unmas Denpasar, Ketua DPM dan BEM Unmas Denpasar, serta Ketua ORMAWA di lingkungan FEB Unmas Denpasar. Upacara pembukaan tersebut juga diikuti oleh 2 perwakilan mahasiswa dari masing-masing tim yang mengikuti Dekan Cup VIII FEB Unmas Denpasar 2022.

Kegiatan Dekan Cup VIII 2022 diikuti oleh 15 tim yang terdiri dari 8 sampai 12 orang mahasiswa setiap tim yang merupakan mahasiswa di lingkungan FEB Unmas Denpasar dari angkatan tahun 2018 hingga tahun 2021 serta Dosen dan Alumni FEB Unmas Denpasar. 

Pertandingan hari pertama (08/01/2022) Dekan Cup VIII 2022 diawali oleh Pertandingan Persahabatan antara Dosen Akuntansi dan Dosen Manajemen FEB Unmas Denpasar dan dilanjutkan oleh pertandingan babak Penyisihan Grup. Pertandingan tersebut menghasilkan 8 tim yang lolos untuk memasuki babak 8 besar untuk mencari tim yang masuk ke babak semi final dan final di hari berikutnya.

Pada pertandingan hari kedua menghasilkan 4 tim yang berhasil menuju babak final diantaranya Solid FC, Brekele FC, Batu FC dan DNA FC yang pada akhirnya posisi Juara 3 dimenangkan oleh Batu FC dari angkatan 2019, Juara 2 dimenangkan oleh Solid FC dari angkatan 2021, dan Juara 1 dimenangkan oleh DNA FC yang merupakan tim dosen dan alumni FEB Unmas Denpasar. Adapun pemenang dalam kategori Top Score yang dimenangkan oleh salah satu pemain tim Batu FC atas nama I Made Arik Dewantara yang berhasil mencetak 11 goals dari seluruh babak pertandingan.

Penutupan Dekan Cup VIII FEB Unmas Denpasar 2022 secara resmi ditutup oleh Dekan FEB Unmas Denpasar dan dihadiri oleh Wakil Dekan I dan Wakil Dekan II FEB Unmas Denpasar, Sekprodi Magister Manajemen FEB Unmas Denpasar, Pembina ORMAWA FEB Unmas Denpasar, perwakilan DPM Unmas Denpasar, dan perwakilan ORMAWA di Lingkungan FEB UNMAS Denpasar.


?&Redaksi: FEB Unmas Denpasar 


Humas Unmas Denpasar

Bagikan di social media :

Pengaduan text
Keluarga